alat alat moderen rumah tangga
1.Robot pembersih
Kadang kala pemilik rumah terlalu letih untuk bersih-bersih rumah.
Padahal kegiatan itu sangat penting dilakukan secara rutin untuk menjaga kondisi rumah.
Robot pembersih bisa jadi solusinya.
Robot pembersih berukuran kecil ini sudah cukup banyak diproduksi oleh beberapa perusahaan.
Ukurannya yang mini memungkinkan sudut-sudut rumah yang tak terjangkau tangan bisa dibersihkan dengan baik.
Pemilik rumah dapat mengontrol kerja alat ini melalui sebuah sistem yang terhubung dengan gadget.
2. Kunci rumah smartphone
Teknologi pengunci rumah otomatis dari ponsel pintar atau gadget lainnya ini sangat membantu bagi kita yang sering lupa.
Dengan alat dan aplikasi tersebut, pemilik rumah dapat mengunci rumah dari jarak jauh, juga bisa membuka pintu jika kita lupa menaruh kunci.
Aplikasi dari alat tersebut pun dapat memberikan notifikasi kepada pemilik jika ada orang lain yang berusaha membuka paksa pintu rumah.
3.Buat kopi via WiFi
Para pecinta kopi pasti sangat terbantu dengan hadirnya coffee maker yang terhubung dengan WiFi.
Bangun tidur, jalan ke dapur, voila kopi pun sudah siap dan tinggal dituangkan.
Kamu hanya perlu menaruh biji kopi favorit dan mengklik menu pilihan pada aplikasi yang terhubung pada smartphone via Wi-Fi.
Wassalamu'alaikum wr.wb
0 Response to "alat alat moderen rumah tangga"
Post a Comment